Fitur Baru WhatsApp Kini Dapat Kirim File Hingga 2 GB

Fitur Baru WhatsApp Kini Dapat Kirim File Hingga 2 GB - Siapa yang tidak mengenal WhatsApp ya aplikasi pemgirim pesan online yang sangat populer di dunia ini memang sangat di gemari oleh semua kalangan baik dari orang tua hingga anak muda aplikasi yang dirilis pertamakali pada Januari 2009 ini kini telah diunduh sebanyak lebih dari 5 milliar kali di Playstore, WhatsApp pertamakali di rancang oleh Jan Koum berserta Brian Acton di tahun 2009 Pada Awalnya WhatsApp merupakan layanan aplikasi perpesanan berbayar namun setelah di akuisisi oleh Facebook inc. atau Meta sekarang pada tahun 2014 WhatsApp menjadi aplikasi layanan perpesanan gratis.

Fitur Baru WhatsApp Kini Dapat Kirim File Hingga 2 GB

Seiring berjalannya Waktu WhatsApp inc. semakin membenahi diri dengan memberikan update terbaik bagi penggunanya serta Merilis berbagai macam fitur menarikm, pada update terbarunya WhatsApp inc. mengkonfirmasi bahwa mereka telah meningkatkan kemampuan berkirim filenya hal ini dtelah di umumkan melalui Web resmi WhatsApp inc. dalam pengumumannya itu mereka menyebutkan.

"Kini, kamu bisa mengirimkan file di WhatsApp hingga 2GB dalam sekali waktu, dan dilindungi dengan proteksi end-to-end," tulis perusahaan melalui laman web resminya.

Yap kini pengguna WhatsApp bisa mengirim file hingga 2GB perkembangan ini bisa dibilang cukup signifikan dikarenakan sebelumnya kita hanya dapat mengirimkan file berupa foto,video,ataupun dokumen dengan maksimal ukuran 100MB Pihak WhatsApp inc. juga sudah memastikan bahwa dokumen kalian tetap terproteksi oleh enkripsi end-to-end walaupun ukurannya besar menurut pihak WhatsApp update terbaru ini dapat membantu para penggunanya dalam segi kolaborasi antara penggunaan WhatsApp untuk keperluan bisnis maupun keperluan produktivitas sehari-hari.
Agar fitur ini berjalan secara optimal pihak perusahaan menyarankan penggunanya ketika ingin menggunakan fitur ini untuk menggunakan koneksi internet Wi-Fi.

"Kami merekomendasikan memakai WiFi untuk mengirimkan file berukuran besar dan kami akan menampilkan penghitung saat (pengguna) mengunggah atau mengunduh file untuk memberikan informasi bagi Anda berapa lama transfer akan berlangsung," tulis perusahaan WhatsApp inc dalam laman web resminya.

Selain fitur ini WhatsApp juga Merilis beberapa fitur baru seperti fitur Reaction pesan hal ini diumumkan Oleh Mark Zuckerberg selaku CEO meta induk perusahaan WhatsApp di akun Facebook pribadinya melalui sebuah video yang ia unggah dalam video tersebut ia menyebutkan.

"Reactions di WhatsApp bergulir mulai hari ini," tulis Mark seperti dikutip dari unggahan di Laman akun Facebook pribadinya, dikutip pada (5/5/2022). Dalam unggahannya tersebut, ia juga menampilkan enam reactions yang hadir kali ini.

Enam Reaction tersebut antara lain sedih, kaget, tertawa terbahak-bahak, hati, serta acungan jempol dan juga tambahan reaction telapak tangan yang dapat diartikan sebagai terimakasih atau toss, dalam postingan terbarunya Mark Zuckerberg menuliskan bahwa dalam waktu yang dekat akan ada banyak sekali ekspresi yang dirilis pada fitur reaction namun perilisan ini akan dilakukan secara bertahap.

Selain fitur reaction dan berkirim file jumlah peserta dalam sebuah grup juga sudah terupdate seperti yang diketahui bahwa sebelum terupdate jumlah maksimal peserta dalam sebuah grup WhatsApp adalah 256 orang namun setelah update kali jumlah maksimal peserta dalam sebuah grup WhatsApp adalah 512.

Akhir kata

Terimakasih telah membaca berita Fitur Baru Kini WhatsApp Dapat Kirim File Hingga 2 GB. semoga berita ini dapat menambah wawasan Anda Bagikan berita ini kepada teman anda di sosial media agar tidak ketinggalan berita Update Fitur Baru Kini WhatsApp Dapat Kirim File Hingga 2 GB. Terimakasih dan Adios amigos. Veni vidi Vici Amavi
Haerul Wadowlsky
Haerul Wadowlsky Saya sangat menyukai segala tentang dunia teknologi.

Posting Komentar untuk "Fitur Baru WhatsApp Kini Dapat Kirim File Hingga 2 GB"