Cara Menonaktifkan Akun Instagram dengan Mudah


Cara Menonaktifkan Akun Instagram dengan Mudah - Banyak orang yang sudah menggunakan dan memiliki akaun instagram, bahkan mereka mempunyailebih dari satu akun instagram dan mungkin anda termasuk dari salah satu mereka. Jika anda ingin mengurangi jumlah akun yang dimiliki, anda bisa menonaktifkan bahkan menghapus akun Instagram.

Cara Menonaktifkan Akun Instagram dengan Mudah

Mengelola banyak akun Instagram merupakan hal yang sulit untuk dilakukan. Anda perlu mengurangi jumlah akun, sehingga anda bisa berfokus kepada satu akun saja. Anda bisa menonaktifkan akun Instagram dengan sangat mudah.

Pada kesempatan kali ini, IT Smurf akan memberitahu cara menonaktifkan akun Instagram. Anda bisa menonaktifkan akun tersebut sementara ataupun secara permanen. Berikut ini cara menonaktifkan akun Instagram serta cara mengaktifkan kembali akun Instagram yang dinonaltifkan.

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara

Instagram memiliki banyak fitur yang menarik sehingga sangat sulit untuk ditinggalkan oleh penggunanya. Jika anda meraasa bosan dengan social media Instagram anda bisa menonaktifkan akun milik anda secara sementara. Sehingga anda bisa menggunakannya lagi setelah rasa bosan tersebut hilang. Berikut ini langkah-langkah menonaktifkan akun Instagram secara sementara :
  1. Pertama buka web browser yang biasa anda gunakan, IT Smurf menyarankan menggunakan Google Chrome.
  2. Selanjutnya buka website https://instagram.com/.
  3. Lalu login menggunakan akun yang akan anda nonaktifkan.
  4. Kemudian buka halaman profile dengan cara mengklik ikon profil yang ada dipojok kanan bawah halaman.
  5. Klik edit profil, lalu scroll hingga halaman paling bawah.
  6. Klik Nonaktifkan sementara akun saya / Temporarily disable my account yang berwarna biru.
  7. Maka anda akan dialihkan ke halaman baru, Lalu pilih alasan anda mengapa anda ingin menonaktifkan akun tersebut.
  8. Lalu masukkan password, maka akan muncul konfirmasi. Klik saja Yes atau Iya untuk menonaktifkan akun.
  9. Tunggu hingga proses selesai. Jika akun berhasil di nonaktifkan, maka anda akan keluar dan kembali ke halaman login Instagram.


Cara mengaktifkan kembali akun Instagram

Setelah rasa bosan anda hilang, anda bisa mengaktifkan dan menggunakan akun yang sudah dinonaktifkan. Namun anda perlu menunggu beberapa hari setelah menonaktifkannya untuk mengaktifkan akun tersebut. Berikut ini langkah-langkah mengaktifkan akun Instagram yang dinonaktifkan sementara :
  1. Pertama buka aplikasi atau web browser dan buka https://instagram.com/
  2. Lalu login menggunakan username dan password akun yang mau anda aktifkan kembali.
  3. Jika berhasil anda akan dialihkan ke beranda Instagram. Jika belum, anda harus menunggu beberapa hari lagi untuk mengaktifkannya. Karena minimal akun tersebut sudah satu minggu dinonaktifkan.

Cara Menghapus Instagram secara Permanen

Jika cara diatas digunakan uintuk menonaktifkan akun Instagram secara sementara, cara ini digunakan untuk menonaktifkan akun secara permanen. Berbeda dengan cara sebelumnya, dengan menonaktifkan akun secara permanen anda tidak bisa mengaktifkan akun ini lagi. Berikut ini langkah-langkahnya :
  1. Buka url http://instagram.com/account/remove/request/permanent/ di web browser, IT Smurf menyarankan menggunakan Google Chrome karena lebih responsive.
  2. Lalu login menggunakan akun Instagram yang akan dinonaktifkan secara permanen.
  3. Setelah berhasil login, masukkan alasan anda mengapa anda ingin mononaktifkan akun tersebut secara permanen.
  4. Klik tombol Hapus akun saya secara permanen atau Permanently delete my account yang berwarna merah.
  5. Jika ada konfirmasi, Klik OK untuk mulai memproses. Jika berhasil maka akan muncul informasi bahwa akun berhasil dinonaktifkan.


Akhir Kata
Sekian informasi mengenai cara menonaktifkan akun Instagram. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda dan berfungsi sebagaimana mestinya.


Naufal Taufiq Ridwan
Naufal Taufiq Ridwan Menuju tak terbatas dan melampauinya. Ikuti saya di instagram @yaelahfal_

Posting Komentar untuk "Cara Menonaktifkan Akun Instagram dengan Mudah"