Cara Menghapus Cache Iphone dengan Mudah

Cara Menghapus Cache Iphone dengan Mudah - Iphone merupakan salah satu produk apple yang sudah sangat dikenal oleh kita. Iphone sudah sangat terkenal di dunia karena memiliki banyak kelebihan serta fitur yang sangat keren. Namun untuk mendapatkan itu semua, tentu saja kita perlu mengocek kantong lebih dalam karena harganya yang cukup mahal. Walaupun begitu, iphone masih tetap menjadi smartphone pilihan banyak orang.

Cara Menghapus Cache Iphone dengan Mudah

Walaupun iphone merupakan salah satu smartphone yang memiliki kualitas yang bagus, namun iphone juga masih memiliki kelemahan dan kekurangan yang masih mirip dengan smartphone lainnya yaitu permasalahan cache yang masih sering menumpuk. Nah cache ini bisa saja membuat smartphone menjadi sedikit agak lemot. Nah bagi anda yang tidak ingin iphonenya menjadi lemot, anda harus mengetahui cara membersihkan cache di iphone. Dengan begitu anda bisa menghapus cache yang ada pada iphone anda agar tidak menumpuk.

Pada kesempatan kali ini IT Smurf akan memberitahu cara membersihkan cache iphone dengan mudah. Dengan membersihkan cache anda sudah menjaga iphone anda agar tidak lag ataupun error akibat dari cache yang menumpuk. Bagi anda yang belum mengetahui cara menghapus cache pada iphone, anda bisa membaca artikel ini hingga akhir. Dengan begitu anda akan mengetahui cara menghapus cache iphone. Yuk simak friends . . .

Cara Menghapus Cache Iphone dengan Mudah

Terdapat beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk menghapus cache iphone. Berikut ini beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk menghapus cache iphone dengan mudah dan cepat.

Menghapus Cache Aplikasi Iphone

Nah biasanya cache yang menumpuk disebabkan oleh cache aplikasi-aplikasi yang sering anda gunakan di iphone seperti instagram, whatsapp, browser safari dan lain sebagainya. Karena pada dasarnya aplikasi-aplikasi yang sering anda gunakan akan menyimpan data-data yang sering anda akses. Sehingga ketika anda ingin membuka data tersebut, anda tidak perlu menunggu lama. Berikut ini langkah-langkah menghapus cache aplikasi pada iphone.
  • Pertama, buka aplikasi settings atau pengaturan yang ada pada iphone milik anda.
  • Selanjutnya scroll kebagian bawah hingga anda menemukan menu storage atau penyimpanan.
  • Apabila sudah, cari aplikasi yang memiliki penyimpanan yang cukup besar. 
  • Lalu perhatikan pada bagian documents dan data. Apabila ukurannya sudah mencapai lebih dari 500mb atau menurut anda sudah cukup besar, anda bisa langsung membersihkan cache aplikasi tersebut. Namun berhati-hatilah ketika menghapus data, anda bisa saja menghapus semua data sehingga aplikasi tersebut seperti habis di reset.
  • Atau jika dirasa aplikasi tersebut sudah sangat jarang untuk digunakan, anda bisa menguninstall aplikasi tersebut untuk meringankan memori penyimpanan iphone milik anda.

Menghapus Cache dengan Restart Iphone

Nah jika anda tidak ingin ribet, anda bisa langsung merestart iphone anda. Berikut ini langkah-langkah untuk menghapus cache iphone dengan cara restart.
  • Pertama, tekan lama tombol power hingga muncul notifikasi slide to power.
  • Swipe menu tersebut agar iphone anda dimulai ulang ataupun di restart.
  • Nah maka iphone anda akan dimulai ulang seperti biasanya.
  • Perlu anda ketahui, iphone yang habis di restart akan memiliki cache yang bersih.

Akhir Kata

Sekian informasi mengenai cara menghapus cache iphone dengan mudah. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda. Bagikan artikel ini kepada teman anda agar teman anda juga mengetahui cara membersihkan cache pada iphone. Thank u see u next time friends . . .
Naufal Taufiq Ridwan
Naufal Taufiq Ridwan Menuju tak terbatas dan melampauinya. Ikuti saya di instagram @yaelahfal_

Posting Komentar untuk "Cara Menghapus Cache Iphone dengan Mudah"